Palangka Raya | Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Sampit, Meldy Putera, menghadiri Rapat Paripurna Peresmian Pengangkatan Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Timur untuk masa jabatan 2024-2029, Senin (14/10/24).
Acara yang berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kotim ini dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Sampit, H. Shalahuddin, dan dihadiri oleh sejumlah pejabat serta tokoh masyarakat setempat.
Kehadiran Kalapas Kelas IIB Sampit, Meldy Putera, merupakan bentuk dukungan terhadap proses demokrasi dan pergantian kepemimpinan di DPRD setempat.
“Saya merasa kehormatan bisa hadir dalam acara ini. Pengangkatan pimpinan DPRD adalah momen penting dalam kesinambungan pemerintahan daerah, dan kami dari Lapas Sampit memberikan dukungan penuh untuk kelancaran setiap proses yang demokratis,” ujar Meldy usai acara.
Dalam sambutannya, Ketua DPRD Kotim yang baru, Rimbun S.T., menyampaikan apresiasi yang mendalam atas kehadiran berbagai pihak dalam peresmian tersebut.
“Kami menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Ketua Pengadilan Negeri Sampit yang telah memandu peresmian dan pengangkatan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kotawaringin Timur masa jabatan tahun 2024 – 2029. Penghargaan juga kami sampaikan kepada seluruh hadirin yang telah memberikan dukungan terhadap proses ini,” kata Rimbun.
Meldy Putera menambahkan bahwa pentingnya sinergi antara semua elemen pemerintahan dan lembaga, termasuk Lapas, dalam mewujudkan pembangunan yang lebih baik di Kabupaten Kotawaringin Timur.
“Kami berharap, dengan kepemimpinan yang baru, DPRD Kotim bisa terus meningkatkan kinerjanya dalam mengawasi jalannya pemerintahan daerah serta memastikan program-program pembangunan berjalan dengan baik dan tepat sasaran,” lanjut Meldy.
Pengangkatan pimpinan DPRD ini dilakukan sesuai dengan peraturan yang berlaku dan menjadi langkah awal dalam menjalankan tugas-tugas strategis, seperti pengambilan keputusan penting bagi daerah serta pengawasan terhadap kebijakan pemerintah.
Acara ini berlangsung khidmat dengan penuh harapan akan tercapainya kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kotawaringin Timur di bawah kepemimpinan DPRD yang baru. (mnc-perdi)