Terimakasih
Sempatkanlah untuk klik iklan, karena itu gratis...!
Sajikan Berita Sebenar Peristiwa
Indeks

Calon Walikota Fairid-Zaini Prioritaskan Pendidikan Gratis untuk Kurangi Putus Sekolah

Calon Wakil Walikota Palangka Raya, Achmad Zaini.

Palangka Raya | Pendidikan gratis menjadi harapan besar bagi masyarakat, khususnya di Kota Palangka Raya. Banyak keluarga yang masih kesulitan memenuhi biaya pendidikan, terutama dari kalangan ekonomi lemah. Akibatnya, akses terhadap pendidikan berkualitas belum merata di kota ini.

Melihat kondisi tersebut, pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palangka Raya, Fairid dan Achmad Zaini, menetapkan pendidikan gratis sebagai salah satu prioritas utama program kerja mereka. Mereka ingin memastikan semua anak, terutama dari keluarga kurang mampu, bisa mengakses pendidikan tanpa terkendala biaya.

banner 325x300

Achmad Zaini menegaskan komitmen untuk menghadirkan pendidikan gratis dari jenjang SD hingga SMA. Program ini diharapkan dapat menurunkan angka putus sekolah dan meningkatkan kesempatan belajar bagi setiap anak di Palangka Raya, sehingga menciptakan generasi muda yang lebih berkualitas dan kompetitif.

Selain itu, pasangan Fairid-Zaini berencana bekerja sama dengan sekolah, orang tua, dan lembaga pendidikan lain untuk memastikan program berjalan dengan baik. Mereka juga akan mengalokasikan anggaran yang tepat dan melibatkan masyarakat dalam mengawasi program ini agar benar-benar efektif.

Masyarakat menyambut hangat janji ini, terutama orang tua yang berharap biaya pendidikan anak-anak mereka dapat berkurang. Mereka optimis bahwa jika pasangan ini terpilih, masa depan pendidikan di Palangka Raya akan menjadi lebih baik dan merata. (mnc-perdi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *