Maharati News, Palangka Raya, Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) ada dalam rangka sebagai penggerak perekonomian hampir kurang lebih 100 persen yang merupakan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
“IWAPI sebagai mitra dari Kepala Daerah, telah berdiri selama 48 tahun lamanya memperjuangkan wanita pengusaha untuk semakin berperan dalam meningkatkan perekonomian dan pembangunan, kata Ketua DPD IWAPI Provinsi Kalteng, Hj. Asti Rizky Badjuri, S.Fi., M.Si, pada acara Pelantikan dan pengukuhan 45 Orang Dewan Pengurus Cabang (DPC) IWAPI Kota Palangka Raya Periode 2023-2028, di Hotel Best Western Batang Garing Kota Palangka Raya, Sabtu (12/8/23) siang.
Asti menyampaikan bahwa pelantikan dan pengukuhan IWAPI tersebut yang ke-4 di seluruh kabupaten/ kota se-Kalteng. Dan ke-5 berikutnya dilaksanakan di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), yang semuanya sudah terbentuk kepengurusannya.
Dengan adanya pelantikan ini adalah sebagai pondasi ekonomi yang baik, apalagi ibu-ibu disini memiliki kiprah masing-masing yang memiliki kemandirian, kualitas, dan tentunya senang berwirausaha dan berkreatifitas.
“Tentunya saya menyambut dengan baik adanya pelantikkan dan pengukuhan ini. Dan saya titip kepada ketua DPC IWAPI Kota Palangka Raya, agar bisa bersinergi dengan pemerintah daerah,” ucapnya.
Sementara itu ditempat yang sama, Ketua DPC IWAPI Kota Palangka Raya, Rina Limonu, S.Hut mengatakan, berdasarkan visi dan misi DPC IWAPI Kota Palangka Raya berkomitmen akan bersama-sama memajukan usaha-usaha wanita yang maju dan berkembang.
“Agar DPC IWAPI Kota Palangka Raya semakin mantap. Saya juga berharap untuk teman-teman semua agar dapat menyalurkan usaha-usahanya. Untuk memperjuangkan dan memajukan wanita pengusaha Kota Palangka Raya ini,” imbuhnya.
Salah tokoh wanita Provinsi Kalteng, Linda Nahason Taway memberikan motivasi kepada semua anggota IWAPI yang hadir agar selalu berkreasi menghasilkan karya-karya usaha yang dapat menjadi magnet bagi perekonomian keluarga dan daerah. Menurutnya, keberadaan IWAPI sangat dibutuhkan dalam upaya untuk melakukan inovasi mampu melihat peluang usaha sehingga dapat eksis dan berkembang.
Ditempat yang sama, Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin mengucapkan selamat atas pelantikkan dan pengukuhan pengurus DPC IWAPI Kota Palangka Raya.
Fairid juga berharap dengan adanya bonus demografi dan kesetaraan gender dengan adanya kehadiran DPC IWAPI Kota Palangka Raya dapat membantu pertumbuhan ekonomi Kota Palangka Raya.
“Perlu diketahui, sektor UMKM sangat membantu ekonomi Kota Palangka Raya. Untuk mitra kerja kami dengan tangan terbuka menerima IWAPI, dan kita saling berkoordinasi, bekerjasama, untuk membantu perekonomian dan pertumbuhan pembangunan dan berguna bagi masyarakat,” terangnya.
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh, Ketua Komisi I DPRD Provinsi Kalteng Yohannes Freddy Ering, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) dan Ketua Dekranasda Kota Palangka Raya, Avina Fairid Naparin, SOPD Pemko Palangka Raya, OJK Provinsi Kalteng, BPD HIPMI Kalteng, beserta tamu undangan lainnya. (Perdi/MN).